Muna, Sultramedia – DPRD Kabupaten Muna gelar rapat paripurna peresmian dan pengambilan sumpah janji pimpinan defenitif masa jabatan 2024 – 2029, di Aula Utama Gedung DPRD, Selasa (19/11/2024).
Penetapan pimpinan defenitif sesuai dengan SK Gubernur Sultra nomor 100.3.3.1/419 tahun 2024 tentang peresmian pengangkatan pimpinan DPRD Kabupaten Muna.
“Memutuskan dan menetapkan saudara Muhammad Rahim S.Ikom sebagai Ketua, Muhammad Natsir Ido Wakil Ketua dan La Ode Gerson Kadaka ST sebagai Wakil Ketua. Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal pengucapan sumpah atau janji. Ditetapkan di Kendari pada tanggal 14 November 2024, Penjabat Gubernur Sulawesi Tenggara Komjen Pol (Purn) Dr. HC. Andap Budhi Revianto S.IK MH. Dicap dan ditandatangani,” ujar Sekretaris DPRD Muna La Kore.
Ditempat yang sama, Ketua DPRD Muna yang baru saja dilantik, Muhammad Rahim menyebut, sebagai pimpinan DPRD Muna hendaknya tidak dilihat dari kacamata hirarki politik, sebagai penyandang tertinggi kelembagaan legislatif. Melainkan sebagai bagian dari unsur pengemban amanah rakyat yang diberikan kewenangan oleh UU untuk mengarahkan pelaksanan fungsi pembentukan perda, anggaran dan pengawasan melekat.
“Menyadari kepemimpinan DPRD bersifat kolektif kolegial. Memiliki hak yang sama dalam pengambilan keputusan. Oleh karena itu, kami mengharapkan ketulusan dari segenap pihak termaksud dari anggota dewan yang terhormat,” ucapnya.
Sementara itu, Pjs Bupati Yuni Nurmalawati melalui Sekda Muna Eddy Uga menyampaikan, pimpinan DPRD resmi mengemban amanah yang besar sebagai mitra strategis pemerintah daerah dalam menjalankan roda pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat.
Sebagai lembaga legislatif, DPRD memiliki peran yang sangat strategis dalam membangun daerah. Baik melalui fungsi legislasi, anggaran maupun pengawasan.
Oleh karena itu, ia meyakini dan percaya dengan pengalaman serta integritas dan komitmen yang dimiliki oleh pimpinan DPRD yang baru saja dilantik akan terjalin sinergi yang kuat antara eksekutif dan legislatif untuk mewujudkan visi bersama yaitu membangun Kabupaten Muna yang maju, sejahtera dan berdaya saing.
“Kepada pimpinan DPRD yang baru saja dilantik dan mengucapkan sumpah dan janji, saya ucapkan selamat bertugas. Semoga saudara-saudara senantiasa diberikan kesehatan, kekuatan, kebijaksanaan dan keteguhan hati dalam menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya,” ucap Sekda mewakili Pjs Bupati Yuni.
Ia berpesan, sinergi dan komunikasi yang harmoni antara pemerintah daerah dan DPRD dapat terus terjalin. Sehingga berbagai program dan kebijakan yang direncanakan benar-benar dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Kabupaten Muna.
Tantangan kedepan tentu tidaklah ringan. Namun dengan kebersamaan, kerja keras dan komitmen bersama, ia meyakini dapat mengatasi berbagai hambatan dan mewujudkan kelanjutan pembangunan di Kabupaten Muna.
“Mari kita jadikan momentum ini sebagai awal yang baik untuk terus bekerja demi kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Muna,” tutup Sekda Eddy.