banner 728x250

Besok Tabligh Akbar Tina Nur Alam – Ihsan di Muna, Projo Ajak Masyarakat Ikut Sukseskan

banner 120x600

Muna, Sultramedia – Relawan Pro Jokowi (Projo) Kabupaten Muna mengajak masyarakat ikut mensukseskan tabligh akbar, di alun-alun Kota Raha Kabupaten Muna besok kamis tanggal 21 November 2024.

Tabligh akbar yang diselenggarakan oleh Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra nomor urut 4 Tina Nur Alam – LM Ihsan itu bakal dimeriahkan dengan penampilan ustadz kondang Riza Muhammad.

Juru bicara Projo Muna, LM Sawal Fitra menyebut, gelaran acara sangat menarik karena ada pesan keagamaan yang akan disampaikan. Bersama Tinar Nur Alam – Ihsan, dipastikan Bahteramas dipastikan akan berlayar kembali.

“Mari sama-sama kita hadiri dan saksikan tabligh akbar di alun-alun Kota Raha mulai jam 14.00-18.00 Wita,” ujarnya, Rabu (20/11/2024).

Fitrah juga menyebut, Tina Nur Alam sebagai sosok perempuan pertama di Sultra yang ikut dalam konstetasi Pilgub. Tentu saja, ini menjadi angin segar bagi keterwakilan kaum perempuan. Begitu pun juga wakilnya Ihsan sebagai figur kepulauan yang mewakili generasi muda. Perpaduan ini sangat pas untuk Sultra maju dan lebih baik.

Apalagi, kata Fitra, banyak programnya yang membantu ekonomi masyarakat lemah. Mulai dari bantuan beasiswa, bibit, permodalan dan masih banyak lainnya. Sehingga ia mengajak masyarakat selain hadir pada acara tabligh akbar juga memantapkan pilihan memilih Paslon nomor urut 4 pada lembaran kertas pemilihan gubernur 27 November mendatang.

“Ini figur yang perpaduannya sangat pas dan cocok untuk Sultra yang maju dan lebih baik. Sekali lagi, Projo mengajak masyarakat Muna untuk hadir dan memantapkan diri bersama nomor urut 4,” kata Fitra.

Pembaca 125 times, 1 visit(s) today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *