banner 728x250

Kampanye di Lasalepa, Masyarakat Teriakkan Nengkonumo Bachrun-Asrafil Bupati dan Wakil Bupati Muna

banner 120x600

Muna, Sultramedia – Paslon Bupati dan Wakil Bupati Muna nomor urut 1 Bachrun-Asrafil mendapatkan dukungan dari masyarakat saat menggelar kampanye di Desa Labone Kecamatan Lasalepa, Minggu (29/9/2024).

Dukungan moral dan kebulatan tekad mereka dengan satu tujuan untuk memenangkan Paslon berakronim BAHTERA. Masyarakat yang hadir nampak begitu antusias dan semangat sekaligus meneriakkan kata dalam bahasa daerah Muna ‘Nengkonumo’ (sudah bulat) Bachrun-Asrafil Bupati dan Wakil Bupati Muna periode selanjutnya.

“Nengkonumo, Pak Bachrun dan Pak Asrafil Bupati dan Wakil Bupati Muna selanjutnya. Nomor urut 1 menang,” ujar Ati dengan mengangkat 1 jari.

Lain lagi dengan salah satu tokoh pemuda Lasalepa, La Ode Sugiono. Ia menyebut, alasan memberikan dukungan kepada Bachrun-Asrafil karena visi misi yang ditawarkan pro terhadap masyarakat.

Apalagi kata dia, tugas seorang pemimpin adalah mensejahterakan dan menciptakan rasa aman terhadap masyarakat. Sosok Bachrun-Asrafil dinilainya memiliki niatan yang baik dan memiliki komitmen akan hal tersebut.

“Tidak ada alasan lagi untuk tidak mendukung Bachrun-Asrafil. Mari kita wujudkan kesejahteraan bagi masyarakat dengan bersama-sama saling merangkul dan mengajak masyarakat untuk memilih Bachrun-Asrafil pada 27 November nanti,” ucapnya.

Sementara itu, Bachrun dalam orasi politiknya menyampaikan, niatan tulusnya untuk membawa perubahan dan memperbaiki kondisi di Kabupaten Muna. Ia berharap masyarakat dapat memberikannya amanah untuk memilihkan bersama Asrafil menjadi Bupati dan Wakil Bupati Muna.

“Mari berjuang bersama. Coblos nomor urut 1 Bachrun-Asrafil. Buat saya berutang, supaya saya lunasi utang itu selama 5 tahun masa jabatan,” ujar Bachrun.

Ditambahkan oleh, Asrafil dengan menekankan komitmennya bersama BAHTERA untuk menjawab harapan dan kebutuhan masyarakat jika terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Muna. Tentu saja dengan memprioritaskan kebutuhan seperti Jalan, Jembatan, Ambulance setiap puskesmas, peningkatan kesehatan, peningkatan mutu pendidikan dan lain sebagainya.

“Kami berkomitmen akan menuntaskan persoalan-persoalan mendasar masyarakat. Mari berjuang bersama dengan coblos nomor urut 1 Bachrun-Asrafil,” kata Asrafil.

Pembaca 140 times, 1 visit(s) today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *